Hasto Konsolidasi dengan Kader Banteng di Surabaya, Targetkan Kemenangan Hattrick di Pemilu 2024

Kamis, 10 November 2022 – 19:27 WIB
Hasto Konsolidasi dengan Kader Banteng di Surabaya, Targetkan Kemenangan Hattrick di Pemilu 2024 - JPNN.com Jatim
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (tiga dari kiri) saat memberikan konsolidasi kader banteng di Surabaya. Foto: Dok. PDIP Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Konsolidasi ribuan kader banteng yang digelar DPC PDIP Surabaya dihadiri Sekjen Hasto Kristiyanto pada Rabu (29/11) malam.

Hasto memberikan motivasi kepada kader banteng untuk memenangkan Pemilu 2024 agar bisa mencetak hattrick. Mereka diminta bergerak di tengah-tengah rakyat dan memperkuat soliditas.

“Saya menyampaikan salam dari Ketum PDIP Ibu Megawati Soekarnoputri untuk kader-kader banteng di Surabaya teyal tegakkan disiplin partai,” kata Hasto.

Kegiatan konsolidasi itu didahului dengan penyampaian laporan Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono. Dia menyampaikan tentang perkembangan kinerja jajaran kader banteng di lapangan.

“Konsolidasi terus berlangsung hingga menjangkau pengurus PDIP paling bawah. Kami semua ingin mencetak sejarah memenangkan pemilu tiga kali berturut-turut atau hattrick,” tuturnya.

Menurut dia, kerja-kerja kerakyatan itu digerakkan melalui gotong-royong para kader dan pengurus PDIP di Surabaya dari anak ranting hingga cabang kota dengan kolaborasi eret Wali Kota Eri Cahyadi dan Wakilnya Armuji.

“Kawan-kawan bergerak bersama. Pergerakan di lapangan tiada henti tiap hari. Masuk dari kampung-kampung di jantung aktivitas warga dan memberi solusi masalah warga,” jelasnya.

Kemenangan yang ditargetkan PDIP bukan sekadar menang pemilu saja, tetapi diiringi penambahan kursi. Targetnya untuk DPRD Kota dan Jatim, maupun DPR RI.

Hasto memberikan motivasi kepada para kader PDIP di Surabaya untuk memenangkan Pemilu 2024 tiga kali atau hattrick.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News