Golkar Jatim Siap Sambut Bayu Airlangga Untuk Mengobati Kekecewaannya ke Demokrat
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ketua DPD Golkar Jatim M Sarmuji mengaku siap menerima Bayu Airlangga bergabung di partainya.
"Kami siapkan tempat berteduh di bawah pohon beringin," kata Sarmuji.
Isu Bayu menuju Golkar makin kuat seusai Sarmuji melakukan pertemuan empat mata dengan Pakde Karwo pada akhir bulan ramadan lalu. Namun, di mengaku hanya berdiskusi soal pangan.
"Tidak ada sangkut pautnya dengan kondisi Mas Bayu. Urusan politik hanya selingan saja dari sepanjang obrolan kami," kata Sarmuji dalam keterangannya,
Pertemuannya tersebut membahas permasalahan ketahanan pangan di Jatim. Dalam pertemuan kedua tokoh tersebut gayeng berbincang tentang masa depan Indonesia dan Jatim.
Mereka berdua membahas secara khusus persoalan pangan yang memang menjadi bidang Pakde Karwo di Dewan Pertimbangan Presiden.
Baca Juga:
Masalah pangan akan menjadi isu serius pada masa mendatang, tidak hanya di Indonesia, tetapi dunia karena di dalamnya ada faktor perubahan iklim yang melanda seluruh dunia," jelasnya.
Bayu Airlangga memutuskan hengkang dari Demokrat Jatim setelah merasa dizalimi dengan hasil Musda DPD PD yang digelar di Surabaya pada 20 Januari 2022.
Ketua DPD Golkar Jatim menyambut baik apabila Bayu Airlangga bergabung ke partainya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News