Memadai, Jasalindo Sport Siap Jadi Venue 3 Cabor Dalam Porprov 2022

Selasa, 23 November 2021 – 13:17 WIB
 Memadai, Jasalindo Sport Siap Jadi Venue 3 Cabor Dalam Porprov 2022 - JPNN.com Jatim
Renang perairan terbuka di Pasirputih Watersport Situbondi milik Jasalindo Sport. Foto: Dok. Jasalindo

jatim.jpnn.com, SITUBONDO - Jasalindo Sport siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan tiga cabang olahraga (cabor) yang diselenggarakan di Kabupaten Situbondo.

Owner Jasalindo Sport, Armand van Kempen mengatakan ketiga tiga cabor tersebut, yaitu renang perairan terbuka, voli pantai, dan panjat tebing.

"Tempat kami siap untuk dipakai bertanding karena sudah memadai. Nantinya, akan berlangsung di Pasir Putih Watersport Situbondo," ujar Armand tertulis, Selasa (23/11).

Armand menyebut bahwa ada delapan cabor yang akan dipertandingkan di Kabupaten Situbondo pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2022 mendatang.

Delapan cabor itu mulai dari anggar, hoki, judo, angkat besi, petanque, selam, renang perairan terbuka, panjat tebing, dan voli pantai.

Persiapan kompleks fasilitas venue Jasalindo Sport di Pasir Putih Watersport Situbondo sengaja dipergunakan untuk Porprov 2022 mendatang karena sudah matang dan siap dipergunakan.

Hal itu terbukti dari gelaran Kejurda Renang Perairan Terbuka (OWS) 2021 lalu yang berlangsung dengan sukses.

"Ya, kan, acara seperti pertandingan renang perairan terbuka kemarin sukses digelar di sini," ucap dia.

Armand van Kempen menyiapkan tempatnya untuk venue 3 cabor dalam Porprov 2022
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News