Persebaya Kebobolan di Menit Awal, Bruno Moreira Jadi Penyelamat Saat Lawan Barito

Jumat, 23 Agustus 2024 – 20:56 WIB
Persebaya Kebobolan di Menit Awal, Bruno Moreira Jadi Penyelamat Saat Lawan Barito - JPNN.com Jatim
Pesepak bola Persebaya Bruno Moreira (kanan) bersama Alfan Suaib (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barito Putera dalam pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 Indonesia di Stadion GBT Surabaya, Jumat (23/8) malam. ANTARA/Rizal Hanafi

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Gol yang dicetak Bruno Moreira dari kotak penalti menyelamatkan Persebaya dari kekalahan pada babak pertama saat melawan Barito Putera dalam pertandingan pekan ketiga Liga 1 musim 2024/2025 di Stadion GBT, Jumat (23/8) malam.

Pada menit awal babak pertama, Persebaya mendapatkan kejutan lewat gol cepat yang diciptakan Morelatto pada menit pertama, tepatnya pada detik ke-38.

Gol itu berawal dari tendangan penjaga gawang Persebaya Ernando Ari mengenai Kadek Raditya, lalu memantul ke arah Morelatto.

Bola yang diarahkan ke gawang oleh pemain asal Brazil itu mendahului Ernando yang masih berada di garis depan kotak penalti. Skor sementara menjadi 0-1.

Persebaya yang tertinggal satu angka langsung melakukan serangan, begitu juga anak asuh Rahmad Darmawan itu tak mau kalah dengan memberi serangan balik.

Anak asuh Paul Munster mendapat peluang pada menit ke-9 lewat Slavko Damjanovic setelah mendapat umpan dari Rivera dari tendangan bebas, sayang sundulannya masih melenceng tipis ke kanan gawang Barito yang dijaga oleh Satria Tama.

Petaka Barito terjadi pada menit ke-25, saat kemelut di depan gawang Satria Tama. Pemain belakang Barito Checu, terlihat sengaja membuang bola dengan tangannya dan wasit langsung menunjuk titik putih sekaligus memberi kartu merah untuk pesepak bola asal Spanyol itu.

Kapten Persebaya Bruno Moreira yang menjadi sang algojo tidak mau menyia-nyiakan, pada menit ke-27 pesepak bola asal Brazil itu mengelabui Satria Tama dan berhasil menyamakan kedudukan. Skor sementara 1-1.

Bruno Moreira menyelamatkan Persebaya dari kekalahan dengan menyamakan skor lewat titik putih.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News