Bursa Transfer Liga 1: Persik Berburu Pemain Pelapis

Kamis, 16 November 2023 – 17:53 WIB
Bursa Transfer Liga 1: Persik Berburu Pemain Pelapis - JPNN.com Jatim
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide. Foto: Dok Antara

jatim.jpnn.com, KEDIRI - Persik fokus berburu pemain pelapis dalam momen bursa transfer paruh musim Liga 1 2023/24. Itu dilakukan demi memperkuat kedalaman Macan Putih dalam mengarungi putaran kedua.

Pelatih Persik Marcelo Rospide mengakui pihaknya tengah berusaha keras mendatangkan pemain-pemain sesuai kebutuhan timnya saat ini.

“Kami siapkan ada beberapa nama pemain, tetapi memang masih harus diajukan ke manajemen,” kata Marcelo Rospide.

Manajemen pun bukan hanya membuka opsi kontrak permanen, melainkan juga dengan sistem peminjaman.

Pemain dengan posisi bek sayap dan pemain tengah menjadi salah satu yang disebut-sebut tengah dalam perburuan Persik. Tentu itu agar kedalaman skuat di posisi tersebut di tim Persik lebih terjaga.

“Pemain pelapis menjadi hal yang sangat penting,” ucapnya.

Persik sendiri mampu cukup konsisten bersaing di papan tengah. Dari 19 laga yang sudah dijalani, Persik mencatat 7 kali menang, 5 kali imbng dan 7 kali kalah.

Catatan ini membuat tim dengan warna kebesaran ungu itu mengoleksi 26 poin dan ada di peringkat 9.

Marcelo Rospide bertekad memperkuat kedalaman Persik pada bursa transfer paruh musim Liga 1 ini.
Sumber LIB
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News