Wali Kota Eri Beri Bonus Atlet Surabaya Peraih Medali SEA Games Senilai 1,2 Miliar
Bagi atlet beregu di atas enam orang yang membawa emas mendapatkan Rp22 juta, medali perak Rp11 juta, dan perunggu Rp5 juta.
“Total bonus yang diberikan kepada atlet adalah Rp1,2 miliar,” jelas Eri.
Pemberian bonus ini, kata Eri dengan pemberian apresiasi berupa bonus ini bisa memacu para atlet untuk meningkatkan kemampuan dan prestasi.
Menurutnya, Pemkot Surabaya akan mendukung penuh para atlet salah satunya dengan menyiapkan pusat latihan semua cabang olahraga di Surabaya.
“Saya yakin Kota Surabaya akan terus mencetak atlet. Maka dari itu, saya meminta kepada kepala Disbudporapar untuk menyiapkan pusat latihan cabor apapun,” jelasnya.
Pihaknya juga akan menggandeng KONI Jatim untuk membentuk pusat latihan cabang (Puslatcab).
“Kami akan bergerak bersama KONI dan mengembalikan kota olahraga dan atlet-atletnya yang luar biasa dengan Puslatcab yang kami sediakan,” pungkas Eri. (mcr23/jpnn)
Atlet Surabaya peraih medali ajang SEA Games 2023 dapat bonus dari Pemkot Surabaya senilai total Rp1,2 miliar.
Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News