Antisipasi Kemungkinan Buruk, 349 Personel Amankan Laga Madura United Vs PSS

Jumat, 10 Maret 2023 – 15:39 WIB
Antisipasi Kemungkinan Buruk, 349 Personel Amankan Laga Madura United Vs PSS - JPNN.com Jatim
Ratusan personel mengamankan laga Madura United vs PSS Sleman besok. Foto: ANTARA/HO-MO Madura United

jatim.jpnn.com, PAMEKASAN - Sebanyak 349 personel diterjunkan untuk pengamanan Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Pamekasan pada laga Madura United FC vs PSS Sleman pada Sabtu (11/3)

Kasubbag Humas Polres Pamekasan AKP Nining Dyah menyampaikan pengerahan ratusan personel itu sesuai dengan hasil rapat koordinasi pengamanan hari ini, Jumat (10/3).

"Para personel itu merupakan gabungan dari berbagai satuan seperti Satuan Reskrim, Sabhara, Lalu Lintas, dan Intelkam Polres Pamekasan, katanya.

Selain itu, polres juga melibatkan institusi samping, seperti TNI dari Kodim 0826 Pamekasan, Satpol-PP, dan dinas perhubungan (Dishub) setempat.

Nining menjelaskan pola pengamanan terpadu tersebut dilakukan untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan buruk di lapangan.

"Namun, kami yakin Madura bisa menjadi tuan rumah yang baik, apalagi pihak Madura United FC ataupun PSS Sleman sama-sama berkomitmen untuk menjaga kekondusifan pertandingan," ujarnya.

Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan Moh Alwi mengutarakan tim tamu dan perangkat pertandingan dari PSS Sleman telah tiba di Pamekasan pada Kamis (9/3).

"Pagi tadi, PSS Sleman telah melakukan official training di Stadion Pamekasan, sedangkan sore ini oleh pihak tuan rumah. Kick off pertandingan Sabtu pukul 15.00 WIB," tutur Alwi.

Pengaturan itu sesuai dengan rapat koordinasi pengamanan H-1 pertandingan Madura United vs PSS Sleman.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News