Persebaya vs Persikabo 1973: Bajol Ijo Waspadai Pemain Kunci Baru Lawan

Senin, 25 Juli 2022 – 19:00 WIB
Persebaya vs Persikabo 1973: Bajol Ijo Waspadai Pemain Kunci Baru Lawan - JPNN.com Jatim
Persebaya mewaspadai pemain kunci anyar Persita jelang pertemuan keduanya malam ini. Foto/Ilustrasi: Antara

jatim.jpnn.com, BOGOR - Persebaya Surabaya tidak mengendurkan kewaspadaan mereka meskipun Persikabo 1973 tak lagi diperkuat bomber ganas Ciro Alves yang hengkang ke Persib Bandung.

Laga Persebaya vs Persikabo 1973 bakal berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (25/7) malam nanti.

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso menyebutkan fokus tim pada laga nanti ialah meraih kemenangan.

Dia tidak terlalu mengambil pusing ketiadaan pemain kunci Persikabo musim lalu itu.

"Sekilas saya lihat Persikabo di Piala Presiden, tidak bisa dipandang remeh walaupun mereka bermain banyak dengan pemain baru," katanya, dikutip dari laman PT LIB.

Musim lalu, Persebaya memang menang dua kali dari dua pertemuan menghadapi Persikabo, masing-masing dengan skor 3-1 dan 3-2. Namun, Ciro adalah momok bagi pertahanan Bajul Ijo.

Pemain asal Brasil itu menceploskan total dua gol ke gawang Persebaya, masing-masing satu di setiap pertandingannya. Tanpa Ciro, Persikabo sendiri dipastikan kehilangan mesin golnya.

Hal itu sedikit tampak pada Piala Presiden 2022 lalu. Dari tiga laga yang dijalani, Persikabo hanya mampu mencetak satu gol, itu pun dari penalti.

Sepeninggal Ciro Alves, Persikabo 1973 tak dipungkiri bakal memiliki pemain kunci baru. Begini respons Persebaya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News