Polisi Ringkus 3 Pelaku Pembunuhan Wanita di Jombang, Salah Satunya Pacar Korban

Kamis, 13 Februari 2025 – 17:45 WIB
Polisi Ringkus 3 Pelaku Pembunuhan Wanita di Jombang, Salah Satunya Pacar Korban - JPNN.com Jatim
Tiga pelaku pembunuhan Putri Regita Amanda (18) saat dihadirkan dalam rilis kasus di Mapolres Jombang. Foto: Humas Polres Jombang

jatim.jpnn.com, JOMBANG - Polisi meringkus tiga pelaku di balik kematian Putri Regita Amanda (18), pelajar yang ditemukan tewas di Sungai Kanal Turi Tunggorono, Dusun Peluk, Desa Pacarpeluk, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang.

Ketiga pelaku itu ialah AT (18), LI (32) warga Kecamatan Kunjang, Kabupaten Kediri dan AP (18) warga Desa Sembung, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang yang merupakan pacar korban.

“Tiga pelaku sudah kami amankan. Salah satu pelaku memang memiliki hubungan dengan korban,” kata Kasat Reskrim Polres Jombang AKP Margono Suhendra, Kamis (13/2).

Margono menjelaskan kejadian itu bermula saat AP mengajak bertemu korban pada Senin (10/2) di Mojowangi, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang.

Setibanya di lokasi, AP mengajak korban ke rumah AT yang berada di Kecamatan Kunjang, Kabupaten Kediri.

"Korban ditinggalkan di rumah itu, lalu AP dan AT pergi keluar untuk membeli minuman keras. Setelah membeli minuman keras mereka rencana pergi ke daerah Kunjang, Kabupaten Kediri," ujarnya.

Setelah membeli minuman keras, keduanya kembali ke rumah AT untuk menemui korban. Ternyata, di sana ada LI. Ketiganya menikmati minuman keras yang dibeli oleh AP dan AT.

Sesudahnya pesta minuman keras, korban lalu diajak ke daerah sawah di Desa Godong, Kecamatan Gudo, Kabupaten Jombang.

Pelaku pembunuhan pelajar yang ditemukan di Sungai Jombang ternyata pacarnya sendiri
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News