Sosok Terduga Pelaku Pembunuhan Wanita di Mata Keluarga, Dikenal Seperti Ini
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Unit Reskrim Polsek Genteng masih memeriksa secara intensif tiga orang saksi dalam insiden tewasnya wanita berinisial L di kamar mandi rumah Jalan Ngaglik, Surabaya Minggu (17/11) malam.
Stanley selaku kakak kandung dari AN mengatakan adiknya selama ini dikenal sebagai pribadi yang tertutup. Dia juga sudah berkeluarga.
"Adik saya ini sudah berkeluarga. Saya tidak pernah bertanya siapa korban. Nanti dikira ikut campur," kata Stanley, Senin (18/11).
Menurut mantan Ketua RT setempat itu, adiknya memiliki riwayat sakit yang diharuskan rutin mengkonsumsi obat. Karena itu, dia mengaku khawatir dengan kesehatan adiknya karena hingga kini AN belum pulang.
"Saya khawatir karena dia harus minum obat, sedangkan adik saya dibawa ke polsek dan sampai saat ini belum pulang," ujar dia.
Kondisi rumah yang telah disegel menggunakan garis polisi juga turut menjadi beban pikiran Stanley. Sebab, obat yang biasa rutin dikonsumsi AN itu berada di meja makan.
"Dia diam saja kalau belum minum obat. Obatnya berada di ruang makan, mau ngambil juga gak bisa," tuturnya.
Saat ditanya apakah AN pernah periksa ke psikolog, Stanley menyebut jika adiknya ini pernah periksakan ke RSUD Soewandhie.
Sosok terduga pelaku pembunuhan wanita di Ngaglik Surabaya dikenal sebagai pribadi yang tertutup.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News