Komplotan Curanmor yang Sasar Rumah Kosong di Surabaya Diringkus, Nih Tampangnya

Jumat, 01 Maret 2024 – 11:56 WIB
Komplotan Curanmor yang Sasar Rumah Kosong di Surabaya Diringkus, Nih Tampangnya - JPNN.com Jatim
Tampang pelaku curanmor yang beraksi menyasar rumah kosong di Surabaya. Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Komplotan curanmor yang beraksi di kawasan Sidotopo Surabaya diringkus polisi. Mereka ialah AU (38) dan seorang penadah RN (28) warga Tragah, Bangkalan.

Polisi masih memburu komplotan lainnya berjumlah dua orang berinisial BS (25) dan FS (30). Keduanya telah ditetapkan sebagai DPO.

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Muhamad Prasetya mengatakan penangkapan komplotan curanmor itu dari laporan dua korban SA dan ES yang kehilangan kendaraan roda dua saat terparkir.

"Pengungkapan dilakukan berawal dari dua orang pelaku berinisial AU dan BS (DPO) yang mencari sasaran pencurian motor dengan menyasar rumah warga di wilayah Sidotopo. Pelaku mencari sasaran dengan kondisi kunci masih menempel," ujar Prasetya, Kamis (29/2).

Komplotan Curanmor yang Sasar Rumah Kosong di Surabaya Diringkus, Nih Tampangnya

Konferensi pers kasus curanmor yang menyasar rumah kosong di Surabaya, Kamis (29/2). Foto: Source for JPNN

Saat melakukan aksinya itu, para pelaku memiliki peran masing-masing, AU sebagai eksekutor dan BS (DPO) sebagai joki sekaligus mengawasi lokasi sekitar.

"Dari pengakuan pelaku AU, setelah mendapatkan motor hasil curian tersebut, mereka menjual dengan harga Rp7,5 juta kepada RN di wilayah Bangkalan," katanya.

Komplotan curanmor di Surabaya tertangkap, dua masih DPO dan dalam pemburuan polisi.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News