7 Remaja di Bondowoso Gagal Perang Sarung, Rasakan Akibatnya

jatim.jpnn.com, BONDOWOSO - Sat Samapta Polres Bondowoso menangkap tujuh remaja yang akan melakukan perang sarung di momen puasa Ramadan.
Para remaja tersebut ditangkap saat berada di pinggir jalan Kota Bondowoso saat personel Sat Samapta melaksanakan patroli rutin pada Kamis (30/3) pukul 04.00 WIB.
Kasat Samapta Polres Bondowoso AKP Maryatno mengatakan penangkapan ketujuh remaja itu setelah pihaknya mendapat laporan dari masyarakat adanya sekumpulan anak-anak remaja yang kumpul-kumpul di pinggir jalan.
"Selanjutnya tim patroli mendatangi lokasi yang di maksud oleh warga masyarakat dan mendapati sekumpulan pemuda nongkrong," kata Maryatno, Jumat (31/3).
Saat ditanya tujuan mereka kumpul-kumpul untuk apa, para remaja tersebut menjawab hanya nongkrong saja.
Petugas tak percaya begitu saja. Saat diperiksa ditemukan beberapa batu dan sisa botol minuman keras (miras).
Baca Juga:
Mereka pun tak bisa mengelak setelah petugas menunjukkan barang bukti kumpulan batu itu.
“Untuk penanganan lebih lanjut, remaja laki-laki ini diberikan sanksi push up dan pembinaan, lalu kami suruh pulang ke rumah masing-masing,“ ujarnya (mcr12/jpnn)
Tujuh remaja di Bondowoso ditangkap lantaran hendak melakukan perang sarung dengan membawa batu.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News