Curanmor di Lamongan Mulai Marak, Selisih Menit Saja 2 Motor Raib

Rabu, 16 November 2022 – 10:34 WIB
Curanmor di Lamongan Mulai Marak, Selisih Menit Saja 2 Motor Raib - JPNN.com Jatim
Pencurian kendaraan bermotor alias curanmor. Ilustrasi: Sultan Amanda/jpnn.com

jatim.jpnn.com, LAMONGAN - Kasus curanmor mulai marak akhir-akhir ini, seperti yang terjadi di Lamongan. Dalam sehari, terjadi kasus pencurian sepeda motor di dua tempat berbeda.

Pencurian pertama dialami Mujiyanto (48) warga Pasuruan yang sedang memarkirkan motornya di indekos milik Budi Utomo Jalan Veteran 44, Kelurahan Banjarmendalan, Lamongan.

Kejadian itu terjadi pukul 03.58 WIB pada Selasa (15/11). Saat itu korban sedang tertidur dan motornya dalam kondisi terkunci.

Pemiliknya baru tahu motornya raib ketika bangun dari tidurnya. Dia lantas mengecek rekaman CCTV.

Dugaannya pun benar bahwa kendaraannya dicuri maling dengan cara merusak lubang kunci.

Pencurian kedua dialami Alfitraldi Fahreza Rawandaka (25) asal Lamongrejo, Kelurahan Sidokumpul, Lamongan.

Motor Honda Beat miliknya raib saat diparkir di teras rumahnya. Kejadian itu tak berselang lama dari TKP pertama, hanya selisih dua menit saja.

Pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WIB, seorang saksi RA Respaty Ika Apriyanti (50) sempat dikagetkan dengan pintu yang terbuka dan gembok dikaitkan pagar di rumah korban.

Warga Lamongan harap waspada, pencurian motor mulai marak hanya selisih menit saja dua motor raib.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News