Polisi Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan, Begini Reaksi Aremania

Minggu, 09 Oktober 2022 – 19:36 WIB
Polisi Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan, Begini Reaksi Aremania - JPNN.com Jatim
Aremania bakal terus mengawal kasus tragedi Kanjuruhan hingga ke pengadilan. Ilustrasi/Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, MALANG - Aremania mengapresiasi kinerja kepolisian dalam mengusut tragedi Kanjuruhan yang menewaskan setidaknya 131 orang.

Hal tersebut disampaikan oleh pengacara Aremania Solehoddin.

Polisi sebelumnya menetapkan enam tersangka dalam tragedi pada 1 Oktober lalu.yang tiga di antaranya merupakan anggota mereka.

Pengacara Aremania Solehoddin menilai kinerja kepolisian cukup baik. Penetapan keenam tersangka cukup memuaskan apa yang diinginkan oleh Aremania.

“Menetapkan enam tersangka itu juga jawaban untuk kami bahwa polisi sudah bekerja secara maksimal,” ucapnya.

Ke depan, lanjut Solehoddin, berharap pihaknya bisa memberikan masukan-masukan kepada pihak kepolisian terkait dengan langkah hukumnya.

Dia beranggapan penetapan tersangka dalam tragedi Kanjuruhan sebagai sinyal positif.

Solehoddin mengatakan Aremania kini masih menunggu langkah selanjutnya yang dilakukan pihak kepolisian.

Solehoddin menyampaikan bahwa Aremania terus melakukan pendataan korban dalam tragedi Kanjuruhan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News