254.012 Tiket KA Daop 8 Ludes Terjual Pada Periode Mudik Lebaran 2025

Selasa, 18 Maret 2025 – 10:35 WIB
254.012 Tiket KA Daop 8 Ludes Terjual Pada Periode Mudik Lebaran 2025 - JPNN.com Jatim
Penumpang memadati Stasiun Gubeng Surabaya. Foto: Humas KAI Daop 8 Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - PT KAI Daop 8 Surabaya mencatat sebanyak 254.012 tiket telah dipesan pelanggan untuk keberangkatan mudik Lebaran pada periode tanggal 21 Maret-11 April 2025, Senin (17/3).

Sementara itu, pelanggan yang turun di wilayah Daop 8 Surabaya tercatat 235.547 pelanggan pada periode 21 Maret-11 April 2025.

Manager Humas KAI Daop 8 Luqman Arif mengungkapkan tanggal paling favorit pelanggan, yaitu H-3 lebaran atau 28 Maret 2025, dengan 23.034 tiket yang dipesan.

"Para pelanggan didominasi dengan KA tujuan Jakarta, Bandung, Yogyakarta, serta Ketapang," kata Luqman.

KAI Daop 8 Surabaya menyarankan kepada masyarakat agar segera melakukan pemesanan tiket KA jarak jauh pada masa angkutan lebaran 2025 ketika tiket masih tersedia.

Apabila dipesan saat ini, calon pelanggan dapat memilih jadwal perjalanan KA yang diinginkan.

Walakin, KAI Daop 8 Surabaya mengimbau ketika akan melakukan pemesanan tiket KA jarak jauh untuk masa angkutan lebaran agar memperhatikan kembali data identitas diri, jadwal perjalanan KA yang dipilih, dan relasi KA.

informasi lebih lanjut terkait jadwal, tarif, dan pemesanan tiket KA tambahan, pelanggan dapat menghubungi layanan pelanggan KAI 121 melalui Contact Center (CC) 121 di nomor telepon 121/(021) 121, nomor WhatsApp 0811-1211-1121, email cs@kai.id, atau media sosial resmi KAI.

PT KAI Daop 8 Surabaya mencatat sebanyak 254.012 tiket telah dipesan pelanggan untuk keberangkatan mudik lebaran pada periode tanggal 21 Maret - 11 April 2025
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News