110 Juta Pergerakan Penduduk Diprediksi Saat Nataru, AHY Pastikan Infrastruktur Siap

Sabtu, 21 Desember 2024 – 14:36 WIB
110 Juta Pergerakan Penduduk Diprediksi Saat Nataru, AHY Pastikan Infrastruktur Siap - JPNN.com Jatim
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Menko IPK) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyatakan kesiapan infrastruktur dan keselamatan transportasi selama Nataru, Sabtu (21/12). Foto: Arry Saputra/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Menko IPK) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memprediksi ada sekitar 110 juta pergerakan penduduk selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Pergerakan ratusan juta orang itu meliputi berbagai moda transportasi, termasuk darat, laut, udara, dan kereta api.

“Kami bersama menteri terkait, terutama Menteri Perhubungan dan Menteri Pekerjaan Umum terus memastikan seluruh sarana dan prasarana transportasi siap menghadapi lonjakan trafik,” ujar AHY di Surabaya, Jumat (21/12).

AHY menyoroti pentingnya teknologi dalam mendukung pengelolaan lalu lintas selama musim liburan, seperti saat dia berkunjung ke pusat komando Jasa Marga Traffic Control (JMTC) untuk memastikan sistem pemantauan lalu lintas berfungsi optimal.

“Dengan data real-time dari JMTC, kami bisa segera mengidentifikasi kepadatan di jalan tol atau jalan arteri, terutama di jalur Trans-Jawa. Kalau ada indikasi macet, rekayasa lalu lintas seperti contra flow dapat diterapkan dengan cepat, bekerja sama dengan Korlantas Polri,” ujarnya.

Selain itu, pemerintah telah mempelajari data historis tahun-tahun sebelumnya untuk mengantisipasi permasalahan yang mungkin muncul.

“Semua ini hasil evaluasi dari tahun-tahun sebelumnya. Kami ingin memastikan semua moda transportasi dapat berjalan dengan baik untuk mendukung kebutuhan masyarakat,” tuturnya.

Selain jalur darat, kata dia, kesiapan pelabuhan dan bandara juga telah disoroti, seperti di Pelabuhan Merak dan Bakauheni yang telah disiapkan tambahan kapal feri untuk mengurangi antrean. 

Menko IPK AHY memastikan infrastruktur dan keselamatan transportasi selama Nataru sudah siap.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News