Kapal Kayu Tenggelam di Perairan Situbondo, 2 Orang Dilaporkan Meninggal dan 1 Hilang

jatim.jpnn.com, SITUBONDO - Kapal layar motor atau kapal kayu Fajar Lorena Safari mengalami kebocoran di perairan Situbondo, Minggu (8/12) sekitar pukul 08.00 WIB. Akibat insiden itu, dua orang dilaporkan meninggal dan satu orang masih dalam pencarian.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Surabaya Muhamad Hariyadi mengatakan kapal itu berangkat dari Pulau Sapudi, Sumenep, Madura menuju Pelabuhan Kalbut, Situbondo.
Dalam perjalanan, tiba-tiba kapal tersebut mengalami kebocoran. Peristiwa itu membuat 73 penumpang yang sebelumnya disebut 51 orang panik
Peristiwa itu langsung dilaporkan ke petugas terkait untuk melakukan proses evakuasi.
“Semua penumpang berhasil dievakuasi ke kapal angkut BBM Kapal Berlian Selatan dan menuju ke Pelabuhan Jangkar Situbondo sekitar pukul 15.30 WIB,” kata Hariyadi.
Kemudian, pada pukul 19.15 WIB seluruh penumpang dievakuasi menuju dermaga Pelabuhan Jangkar Situbondo di lanjut pemeriksaan medis oleh tim medis.
Adapun dua orang dinyatakan meninggal dalam insiden ini. Mereka adalah seorang perempuan bernama Hairi (50) dan laki-laki Ahmad Sunni (54).
Kemudian satu orang yang masih dalam pencarian yaitu lansia perempuan bernama Maniya(79).
Kapal kayu yang ditumpangi 73 orang dari Madura tenggelam saat perjalanan menyebabkan dua orang meninggal dan satu hilang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News