Hujan & Angin Kencang di Surabaya Juga Sebabkan Mobil Terseret ke Sungai
Tim gabungan ini diterjunkan untuk mengevakuasi puluhan pohon yang tumbang. Para petugas menggunakan gergaji mesin memotong pohon yang tumbang menjadi bagian kecil agar mudah dievakuasi menggunakan truk.
"Kami langsung turun ke lokasi kejadian untuk membantu proses evakuasi pohon tumbang. Kami menggunakan sensor dan gergaji mesin untuk memotong karena jumlahnya banyak,” jelasnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, peristiwa pohon tumbang yang terjadi di kawasan tersebut sempat membuat macet seluruh areal jalan.
Untuk mengurai kemacetan, petugas menerapkan sistem buka tutup jalan guna memperlancar arus lalu lintas, saat petugas mengevakuasi pohon tumbang agar tidak menyebabkan kemacetan parah. (mcr12/jpnn)
Dua mobil milik warga di Surabaya tercebur ke sungai dan mengalami rusak parah akibat tertimpa pohon tumbang.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News