Tergerus Banjir, Rumah 2 Lantai di Ponorogo Ambles

Selasa, 26 November 2024 – 11:10 WIB
Tergerus Banjir, Rumah 2 Lantai di Ponorogo Ambles - JPNN.com Jatim
Warga melihat kondisi rumah lantai dua yang roboh sebagian akibat fondasi tergerus banjir di Desa Plalangan, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Senin (25/11) (ANTARA/HO - Prastyo)

Selain itu, pemerintah setempat melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah meninjau lokasi untuk memberikan bantuan darurat.

"Saya memilih mengungsi untuk sementara waktu karena takut jika terjadi hujan lagi. Longsor susulan bisa saja terjadi," kata Pico.

Suci, Pico dan warga lainnya berharap adanya percepatan pembangunan talud di sepanjang sungai untuk mengurangi risiko longsor lanjutan.

"Kami sangat berharap ada tindakan cepat, karena rumah kami benar-benar terancam. Kalau tidak segera ditangani, kerusakan bisa semakin parah," kata Pico.

Hingga saat ini, BPBD bersama relawan dan pemerintah setempat terus memantau perkembangan situasi di lokasi bencana, sembari menunggu hasil kajian teknis untuk langkah penanganan jangka panjang.

BPBD Ponorogo juga mengimbau warga sekitar sungai untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama saat curah hujan tinggi, guna meminimalkan risiko kerusakan dan korban jiwa. Tim teknis masih melakukan asesmen terhadap kerusakan serta potensi bencana lanjutan. (antara/mcr12/jpnn)

Rumah dua lantai di Ponorogo ambles tergerus banjir akibat hujan deras yang mengguyur wilayah setempat.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News