Mensos Risma Ajak 16.827 Maba Unesa Berani Lakukan Perubahan

Senin, 19 Agustus 2024 – 21:30 WIB
Mensos Risma Ajak 16.827 Maba Unesa Berani Lakukan Perubahan - JPNN.com Jatim
Menteri Sosial Tri Rismaharini saat menjadi Keynote speaker dalam PKKMB Unesa. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

Sementara itu, Rektor Unesa Nurhasan, menegaskan, mahasiswa baru merupakan tumpuan bagi perubahan dan kemajuan bangsa dan negara ke depan.

Mahasiswa harus menjadi penggerak dan pembawa perubahan, bahkan harus mampu menjadi pemimpin dan tokoh kunci bangsa ini ke depan. Karena itu, manfaatkan kesempatan kuliah ini untuk memperkuat sejumlah kemampuan.

Pertama, memperkuat integritas termasuk di dalamnya kejujuran dan kedisiplinan yang menjadi faktor penting kesuksesan.

Dari integritas akan lahir inovasi sehingga mahasiswa nanti akan tampil sebagai pribadi yang kreatif dalam situasi yang penuh ketidakpastian ke depan.

Kedua, menjadi pembelajar sejati atau pembelajar sepanjang hayat. Ketiga, memperkuat kegigihan untuk menjadi lebih baik. Menurut para ahli, mindset yang tumbuh akan melahirkan kemauan dan kekuatan.

Keempat, memperkuat sociopreneurship atau sikap kewirausahaan untuk mengembangkan inovasi, sesuai kebutuhan masyarakat.

Jangan takut bermimpi, dan jangan hanya bermimpi, tapi perjuangkan mimpi itu sampai benar-benar terwujud.

"Gantungkan cita-citamu setinggi langit, jika jatuh, kalian akan jatuh di antara bintang-bintang. Saya berharap, kalian menjadi duta-duta peradaban yang mampu menjaga dan mempertahankan Pancasila sebagai satu-satunya ideologi bangsa dan negara Indonesia," kata Hasan. (mcr23/jpnn)

Pesan Mensos Risma di hadapan ribuan mahasiswa baru Unesa, ajak berani melakukan perubahan.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News