Uji Coba Makan Gratis Sekolah di Surabaya Bertambah Jadi 5 Lokasi

Senin, 19 Agustus 2024 – 12:07 WIB
Uji Coba Makan Gratis Sekolah di Surabaya Bertambah Jadi 5 Lokasi - JPNN.com Jatim
Ini isi menu uji coba makan gratis yang dibagikan di SDN Klampis Ngasem 3 Surabaya. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

Pada tahap kedua ini sekolah yang dipilih mewakili tiap wilayah yang ada di Kota Surabaya.

"Tahap satu uji coba melibatkan dua sekolah yang ada di wilayah Surabaya Timur dengan sasaran 600 orang yang meliputi siswa, guru dan tenaga pendidik (tendik),” kata Yusuf.

Kemudian, uji coba tahap kedua di tiga sekolah dengan sasaran 700 orang dari mulai siswa, guru dan tendik berlangsung di SD Negeri Wonorejo V/316 mewakili Surabaya Pusat, SD Negeri Lidah Kulon IV mewakili Surabaya Barat dan SDNegeri Margorejo V/407 mewakili Surabaya Selatan.

Yusuf menyebut, uji coba makan gratis bergizi tahap kedua ini berlangsung mulai tanggal 13-30 Agustus 2024 mendatang. Dalam pelaksanaannya Pemkot Surabaya juga bekerja sama dengan PT Gojek Tokopedia (GOTO) lewat program 'Makan Gratis Bergizi'.

Dia memastikan uji coba makan gratis ini sudah menerapkan standar operasionalnya (SOP).

“SOP tersebut meliputi jam pemesanan makanan, siapa petugas yang bertindak membagikan makanan, hingga tata cara pemilahan sampah organik dan anorganik,” ujar Yusuf. (mcr23/jpnn)

Uji coba makan gratis di sekolah Surabaya yang sebelumnya di dua lokasi kini bertambah menjadi lima.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News