FIKKIA Unair Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru di Banyuwangi, Simak Keunggulannya

Jumat, 12 Juli 2024 – 20:32 WIB
FIKKIA Unair Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru di Banyuwangi, Simak Keunggulannya - JPNN.com Jatim
Dekan Prof Dr Soetojo dr Sp U(K) (tengah), Wakil Dekan Akademik Dr Rahardian Indarto Susilo dr Sp BS(K) (kanan), Wakil Dekan Non Akademik Dr Mufasirin drh MSi (kiri). Foto: Humas Unair

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Universitas Airlangga (Unair) membuka Program Studi (Prodi) Sarjana Kedokteran Umum melalui Fakultas Ilmu Kesehatan, Kedokteran, dan Ilmu Alam (FIKKIA) di Blambangan, Banyuwangi.

Dekan FIKKIA Prof Dr Soetojo dr Sp U(K) mengatakan pendaftarannya telah dibuka mulai 9 Juli-1 Agustus 2024 dengan kuota 50 mahasiswa.

FIKKIA Unair memiliki keunggulan pada bidang travel medicine, yakni mencetak dokter dengan kemampuan profesional dan hal diberbagai medan maupun situasi.

“Jadi, mereka akan dijadikan dokter wisata. Itu adalah dokter yang melakukan pemeriksaan kepada wisatawan yang mengalami sakit di daerah wisata,” kata Soetojo.

Dia menjelaskan nantinya dokter wisata tersebut akan dibekali dengan keahlian seperti dokter umum.

“Dokter umum itu harus bisa menangani kasus sementara. Contohnya, kalau ada jatuh gegar otak juga bisa menangani. Kejadian akibat wisata itu harus ditangani sebentar lalu dilanjutkan ke ahlinya,” ujarnya.

Selain itu, FIKKIA memiliki kurikulum yang sama dengan FK UNAIR Surabaya. Selain itu, terdapat juga pendampingan dan dukungan langsung dosen pengajar senior dari FK UNAIR Surabaya.

“Kualitas pendidikan sama dengan FK Surabaya. Untuk tahun pertama FIKKIA akan membuka 50 kuota mahasiswa,” katanya.

Unair buka program studi Sarjana Kedokteran umum melalui Fakultas Ilmu Kesehatan, Kedokteran dan Ilmu Alam (FIKKIA) di Blambangan, Banyuwangi
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News