Alat Perkakas Listrik Nirkabel Pabrikan Amerika Hadir di Surabaya

Sabtu, 30 Maret 2024 – 20:02 WIB
Alat Perkakas Listrik Nirkabel Pabrikan Amerika Hadir di Surabaya - JPNN.com Jatim
Commercial Director PT Milwaukee Tool Indonesia Husen Kasim menunjukkan produk-produk alat perkakas listrik nirkabel saat konferensi pers di Surabaya, Sabtu (30/3). Foto: Arry Saputra/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemimpin industri perkakas listrik nirkabel, aksesori, perkakas tangan, dan penyimpanan modular untuk pengguna profesional dan industri di seluruh dunia Milwaukee hadir di Surabaya.

Commercial Director PT Milwaukee Tool Indonesia Husen Kasim mengatakan langkah tersebut merupakan langkah strategis menuju salah satu kota pusat industri terbesar di Indonesia.

"Kami sudah mengembangkan sayap di Indonesia sejak Maret 2024 dengan nama prinsipal PT Milwaukee Tool Indonesia," ujar Husen di Surabaya, Sabtu (30/3).

Husen menjelaskan Milwaukee adalah merek perkakas dari Amerika Serikat yang sudah berdiri sejak 100 tahun silam. Saat ini sudah tersebar di banyak negara-negara dunia, termasuk Indonesia.

"Di Indonesia, Milwaukee memiliki dealer-dealer resmi yang tersebar di Jakarta, Bandung, Surabaya, Balikpapan, Pekanbaru, dan Timika," katanya.

Untuk dua dealer di Surabaya berada di Penjaringan Palem Indah II, Kelurahan Penjaringan Sari, Kecamatan Rungkut dan Medokan Asri utara IX Blok M, Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut.

"Kami membuka dealer di Surabaya karena kota ini merupakan pintu masuk menuju Indonesia Timur. Selain itu, Surabaya punya potensi pasar yang besar karena banyaknya industri berat, manufaktur, dan fasilitas perawatan serta perbaikan," jelasnya.

Husen mengeklaim Milwaukee sebagai satu-satunya merek yang fokus terhadap perkakas nirkabel yang terdiri dari 500 varian dengan klasifikasi M18 FUEL, M12 FUEL, dan MX FUEL.

Milwaukee, alat perkakas listrik nirkabel buatan Amerika kini hadir dengan dua dealer di Surabaya.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia