Buka Kesempatan Bekerja Bagi Kelompok Disabilitas, Wara Wiri Kopi Hadir Kota Surabaya
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wara Wiri Kopi bakal hadir di Kota Surabaya untuk menambah referensi minum kopi yang simpel.
Wara Wiri Kopi merupakan usaha minuman yang menawarkan konsep keliling dengan sepeda gerobak listrik.
Wara Wiri Kopi mulai diperkenalkan kepada masyarakat di Pendopo Kantor Kecamatan Karang Pilang, Kota Surabaya, Sabtu (23/3).
Acara tersebut dikemas dengan bakti sosial dan buka bersama penyandang disabilitas bertajuk Gemerlap Ramadhan by Paguyuban Cak & Ning Surabaya.
Owner Wara Wiri Kopi Firhando Gumelar mengatakan selain untuk meningkatkan perekonomian Warga Kota Pahlawan, diharapkan juga dapat mengurangi angka pengangguran.
“Kami juga ingin membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat, tak terkecuali kelompok penyandang disabilitas,” ujar Firhando, Minggu (24/3).
Selain itu, kehadiran Wara Wiri Kopi dapat membuka asa agar mereka yang berkebutuhan khusus ini, tidak resah lantaran belum dapat pekerjaan.
“Ada 21 gerobak Wara Wiri Kopi siap mengelilingi metropolis. 10 gerobak sudah didukung dengan electric bike sisanya sepeda kayuh,” ungkapnya.
Wara Wiri Kopi hadir di Surabaya. Langkah itu sebagai upaya tekan angka pengangguran
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News