Imbas Kebakaran, RS Mata Undaan Layani Administrasi Pasien Secara Manual

Kamis, 29 Februari 2024 – 15:33 WIB
Imbas Kebakaran, RS Mata Undaan Layani Administrasi Pasien Secara Manual - JPNN.com Jatim
Petugas mengevakuasi pasien di RS Mata Undaan yang sedang mengalami kebakaran pada Kamis (29/2). Foto: Tangkapan layar Instagram 112.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Manager Pemasaran & Hubungan Kemitraan RS Mata Undaan Yonita Eka mengatakan ruangan yang terbakar di rumah sakitnya adalah ruang teknologi informasi.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari itu telah padam. Pihaknya juga memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

“Kami bersyukur dapat melaporkan tidak ada korban cedera dalam keadaan itu karena semua pasien dievakuasi dengan selamat,” ujar Yonita tertulis, Kamis (29/2).

Meskipun sudah padam, ruang server dan sistem informasi di rumah sakit masih belum bisa diakses hingga saat ini. Layanan kesehatan masih tetap berjalan, tetapi dilakukan secara manual.

“RS Mata Undaan telah berkoordinasi dengan pihak BPJS Kesehatan untuk administrasi pasien secara manual,” jelasnya.

Yonita menyebut penyebab kebakaran di ruang teknologi informasi itu masih diselidiki oleh pihak kepolisian. Selain itu, berapa jumlah kerugiannya juga belum bisa dipastikan

“Kami telah berkoordinasi dengan seluruh pihak di Rumah Sakit Mata Undaan untuk menentukan tindak lanjut terbaik dalam mengatasi situasi ke depannya,” katanya.

Pihaknya menyampaikan permohonan maaf kepada para pengunjung atas gangguan yang terjadi dalam pelayanan beberapa hari ke depan.

Layanan administrasi pasien di RS Mata Undaan terpaksa dilakukan secara manual akibat imbas ruang teknologi informasi yang kebakaran.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News