Hacker Fest 2024, Cara Untag Surabaya Edukasi Masyarakat Soal Etika & Keamanan Siber

“Kita boleh melahirkan teknologi, tetapi jangan menjadi budak teknologi,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Sistem Informasi YPTA Surabaya Supangat, M.Kom., Ph.D., ITIL., COBIT., CLA, menuturkan secanggih apapun developer bekerja, pasti ada celah terlewati.
Peran para masyarakat yang mahir di bidang hacking harus mampu menemukan sebuah kerentanan sistem.
"Eksploitasi hal positif, bukan negatif. Ethical hacking, mudahnya adalah sebuah penetration testing atau pen testing, yaitu proses di mana kerentanan sistem diperbaiki untuk memastikan keamanan sistem berjalan dengan baik," ucapnya.
Hal tersebut dilakukan secara legal, bukan ilegal karena terdapat etika di dalamnya yang mengatur batasan-batasan menjadi seorang hacker.
"Ethical hacking bicara tentang white hat hacker. Seluruh aktivitas yang kita lakukan harus ada izin secara formal," jelasnya. (mcr12/jpnn)
Untag Surabaya memberikan edukasi kepada masyarakat terkait etika dan keamanan siber dalam Hacker Fest 2024.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News