Viral Pengemis di Surabaya Memaksa Minta Uang ke Pengemudi Mobil
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Seorang pengemis di Surabaya mendadak viral di media sosial akibat aksinya memaksa meminta uang. Hal itu dilakukan kepada pengemudi mobil yang dijumpainya di minimarket Jalan Bratang Jaya, Surabaya.
Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Hendro Sukmono mengatakan pengemis tersebut kini sudah ditertibkan dan diserahkan ke pihak Satpol PP untuk dilakukan pembinaan.
Dia menjelaskan pria berinisial AB (50) tersebut meminta uang kepada pria yang usai berbelanja di minimarket sebesar Rp5 ribu. Namun, si pemberi memberikan uang Rp2 ribu.
Pengemis tersebut lantas menolaknya dan tetap memaksa meminta uang yang diinginkan.
"Kejadiannya Rabu 23 November 2023 pukul 13.00 WIB. Pengemis ini enggak mau dikasih dua ribu, mintanya lima ribu, kalau enggak dikasih biasanya marah-marah," ujar Hendro.
Viralnya video pengemis tersebut pun direspons polisi untuk mengambil langkah tegas dengan menertibkannya.
"Dalihnya meminta-minta untuk kebutuhan makan, tetapi caranya memaksa dengan menyebutkan nominal yang diinginkan, terkadang juga dilakukan di rumah-rumah warga," katanya.
Rupanya, AB pernah ditangkap oleh Polsek Tambaksari setelah meminta uang ke penumpang kereta di Gubeng Surabaya. Saat itu dia sudah diserahkan ke Liponsos untuk dibina.
Pengemis yang meminta-minta dengan cara memaksa ditangkap polisi, lalu diserahkan ke Satpol PP untuk dilakukan pembinaan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News