Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Setelah Opname 1 Bulan
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Indonesia, khususnya Jawa Timur. Pelawak yang tergabung dalam kelompok lawak Srimulat, Eko Londo meninggal dunia, Jumat (24/11).
Pelawak legendaris itu dinyatakan meninggal dunia pukul 07.30 pagi. Kabar duka itu dibagikan oleh sahabatnya, Cak Suro melalui akunnya di TikTok.
“Innalillahi Wainnailahi Rojiun, telah berpulang saudara kita Eko Kuncoro/ Cak Eko Londo pagi ini 07.30,” tulis Cak Suro.
Eko Londo rencananya disemayamkan TPU Jalan Kembang Kuning Kulon 2 Nomor 21 A setelah salat ashar
“Secepatnya dimakamkan,” kata Cak Suro.
Cak Eko Londo menghembuskan nafas terkahirnya usai menjalani perawatan intensif di RSUD Dr Soetomo seusai mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Dr Soetomo pada, Kamis (26/11).
Akibat kecelakaan itu, Cak Eko Londo mengalami gegar otak berat, patah tulang dada tiga yang menyebabkan terjadinya luka pada paru-paru hingga pendarah kecil di otak akibat benturan di kepala. (mcr23/jpnn)
Dirawat intensif selama satu bulan pasca kecelakaan, pelawak legendaris Cak Eko Londo meninggal dunia
Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News