Kondisi Terkini Pelawak Legendaris Eko Londo Setelah Kecelakaan
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Kondisi pelawak legendaris Eko Untoro Kurniawan alias Eko Londo belum sadarkan diri seusai mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Dr. Soetomo, Kamis (26/10) lalu.
Saat ini, Eko Londo masih dirawat intensif di ruang ICU RSUD Dr Soetomo, Jumat (3/11).
Salah satu tim bedah saraf yang menangani, dr Pandu Wicaksono SpBS (K) menjelaskan pasien datang dengan kesadaran yang sangat turun dan masuk dalam kategori gegar otak berat.
“Kondisi kesadaran rendah hampir mendekati koma. Dengan bantuan tim, menstabilkan napas dan jantung,” kata dr Pandu.
Setelah Eko Londo sadar, dokter memutuskan untuk melakukan pemeriksaan tambahan seperti cek laboratorium, rontgen, dan CT scan. Itu sebab terdapat pendarahan kecil di otak akibat benturan di kepala.
“Pendarahan kecil tidak ada suatu efek masa atau penekanan di otak yang signifikan. Kami observasi dahulu sambil melihat kondisi,” ujarnya.
Pihak dokter juga meduga ada kerusakan bukan hanya pendarahan, melainkan sampai ke dalam sel-selnya karena kerasanya benturan yang dialami bisa putus.
“Hal itu yang mempengaruhi kesadaran memproses respons dari luar,” tuturnya.
Setelah kecelakaan tunggal, pelawak legendaris Eko Londo masih dirawat di ICU dan mengalami gegar otak berat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News