Pengemudi Mengantuk, Mobil Xpander Tabrak Tiang PJU Hingga Terbalik

Sabtu, 04 November 2023 – 10:35 WIB
Pengemudi Mengantuk, Mobil Xpander Tabrak Tiang PJU Hingga Terbalik - JPNN.com Jatim
Kondisi mobil Xpander seusai menabrak tiang PJU di Jalan Ahmad Yani, Sabtu (4/11). Foto: Dok. BPBD Surabaya.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Mobil Xpander Cross berpelat nomor L 1187 NS mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Ahmad Yani, tepatnya di depan Maspion Square, Kecamatan Wonocolo, Surabaya, Sabtu (4/11).

Berdasarkan informasi dari Command Center 112 kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi sekitar pukul 04.39 WIB. 

Warga yang mengetahui kejadian itu langsung menghubungi command center untuk meminta bantuan medis. 

Kabid Darlog BPBD Surabaya Buyung Hidayat mengatakan setelah mendapatkan informasi itu, petugas langsung menuju ke lokasi kejadian.

"Petugas di lokasi kejadian langsung mengevakuasi mobil yang terbalik setelah menabrak tiang PJU," ujar Buyung. 

Dia menjelaskan kronologi kecelakaan itu bermula saat pengemudi mobil bernama Suharjanto Tjunjoyo warga Bukit Palma, Kecamatan Pakal melaju dari arah timur menuju barat dengan kecepatan sedang. 

"Korban mengaku mengantuk dalam berkendara karena habis pulang dari luar kota dan akhirnya menabrak tiang PJU," jelasnya.

Adapun kondisi pengemudi dalam keadaan sadar, hanya mengalami syok. 

Mobil Xpander menabrak tiang PJU di Jalan Ahmad Yani akibat pengemudi mengantuk.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News