Parade Karnaval di Malang Berujung Petaka, Pikap Tabrak 7 Pejalan Kaki
Senin, 25 September 2023 – 13:03 WIB
![Parade Karnaval di Malang Berujung Petaka, Pikap Tabrak 7 Pejalan Kaki - JPNN.com Jatim](https://cloud.jpnn.com/photo/jatim/news/normal/2023/09/25/kendaraan-bak-terbuka-yang-terlibat-kecelakaan-di-kecamatan-vu2c.jpg)
Kendaraan bak terbuka yang terlibat kecelakaan di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (24/9). ANTARA/HO-Satlantas Polres Malang
"Kemudian satu orang meninggal dunia di lokasi kejadian," jelasnya.
Ada dugaan sejumlah faktor penyebab kecelakaan itu, di antaranya pengemudi kendaraan pikap berinisial U tidak bisa mengendalikan kendaraan saat jalan menurun. Selain itu, kondisi lokasi juga gelap.
"Untuk faktor kendaraan, tidak berpengaruh. Diduga pengemudi kehilangan kendali," bebernya.
Sebelumnya, parade karnaval di Desa Kedungrejo mulai pukul 19.00 WIB dalam rangkaian peringatan kemerdekaan Indonesia. Peristiwa kecelakaan itu terjadi kurang lebih pukul 22.00 WIB. Panitia penyelenggara akhirnya menghentikan kegiatan itu. (antara/mcr12/jpnn)
Kecelakaan pikap menabrak tujuh orang saat karnaval di Pakis Malang menwaskan seorang gadis berusia 14 tahun.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Sumber Antara
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News