Sistekin Untag Surabaya Beri Wawasan Mahasiswa Baru Prospek Kerja di Sektor IT

Senin, 28 Agustus 2023 – 16:25 WIB
Sistekin Untag Surabaya Beri Wawasan Mahasiswa Baru Prospek Kerja di Sektor IT - JPNN.com Jatim
Kepala Prodi Sistekin Untag Surabaya Supangat saat memberikan pengenalan terkait kurikulum dan kebutuhan kerja di sektor IT.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ribuan mahasiswa baru Untag Surabaya dikenalkan kurikulum dan fasilitas pembelajaran saat Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB), Senin (28/8).

Mereka dikenalkan terkait suasana ruang perkuliahan, fasilitas laboratorium, hubungan kurikulum, hingga prospek jurusan yang dipilih ke dunia kerja.

Salah satunya Sistem dan Teknologi Informasi (Sistekin) sebagai program studi baru di Untag Surabaya yang dibuka pada penerimaan mahasiswa baru tahun ini.

Kepala Prodi Sistekin Untag Surabaya Supangat mengatakan dalam kegiatan PKKMB ini para mahasiswa baru mendapatkan penjelasan terkait materi kuliah sesuai kurikulum yang berhubungan dengan dunia industri.

“Mahasiswa diwajibkan melakukan itu. Jadi, sudah ada mahasiswa yang tahu setiap mata kuliah berhubungan dengan sertifikasi yang sudah berstandar internasional,” ujar Supangat.

Sistekin Untag Surabaya Beri Wawasan Mahasiswa Baru Prospek Kerja di Sektor IT

PKKMB Sistekin Untag Surabaya memberikan wawasan mahasiswa baru terkait prospek kerja di sektor IT, Senin (28/8). Foto: Dok. Sistekin Untag Surabaya.

Dia mengatakan peminat Sistekin terbilang cukup tinggi meskipun baru, yakni sebanyak 120 mahasiswa baru yang mendaftar, bahkan pendaftar ada yang dari kepolisian hingga praktisi.

Sistekin Untag Surabaya memberikan wawasan kepada mahasiswa baru terkait prospek kerja di sektor IT.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News