Korban Ledakan Petasan Karbit di Kediri Menderita Luka Bakar 36 Persen

Sabtu, 01 Juli 2023 – 12:37 WIB
Korban Ledakan Petasan Karbit di Kediri Menderita Luka Bakar 36 Persen - JPNN.com Jatim
Perawat memantau kondisi pasien korban ledakan karbit di RS SLG Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Jumat (30/6). ANTARA/Asmaul Chusna

jatim.jpnn.com, KEDIRI - Pasien remaja yang menjadi korban ledakan petasan karbit di Kecamatan Ringinrejo mengalami luka bakar. Dia sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Simpang Lima Gumul (SLG) Kabupaten Kediri.

Kepala Sub Bagian Penyusunan Program RS SLG Kabupaten Kediri Yunita Amalia Sari mengatakan kondisi pasien mengalami luka bakar 36 persen.

"Kami berusaha semaksimal mungkin untuk pasien. Luka bakarnya 36 persen dan saat ini sudah stabil, yang parah wajah dan tangan," kata Yunita, Jumat (30/6).

Pasien tersebut dibawa ke RS SLG pada Kamis (29/6) pagi sekitar pukul 08.00 WIB. Dia mengalami lula bakar pada kedua tangan, sebagian wajah, punggung, dan bagian kaki.

Pihaknya juga langsung melakukan tindakan untuk pasien berinisial MR dengan operasi. Saat ini kondisi pasien juga sudah stabil.

"Jam 12.00 WIB sudah kami pindahkan ke ruang rawat inap lalu segera kami lakukan tindakan operasi jam 14.30 WIB. Kondisi saat ini alhamdulillah sudah stabil," jelasnya.

Ledakan petasan karbit terjadi di dekat masjid Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri. Petasan tersebut disebut hendak dinyalakan memeriahkan Hari Raya Iduladha 2023.

Dalam kejadian itu lima remaja menjadi korban. Mereka antara lain berinisial MR (18), MS (17), RS (18), AS (19), dan NP (18). Seluruhnya warga Desa Nambakan, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri.

RS SLG Kediri menyebut satu remaja yang menjadi korban ledakan petasan karbit menderita luka bakar 36 persen.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News