5 Hari Hilang Kontak, Nelayan Asal Trenggalek Ditemukan Selamat

Sabtu, 13 Mei 2023 – 13:12 WIB
5 Hari Hilang Kontak, Nelayan Asal Trenggalek Ditemukan Selamat - JPNN.com Jatim
Ilustrasi - Aktivitas nelayan di atas geladak kapal yang sandar di pelabuhan perikanan Nusantara Prigi, Trenggalek, Jawa Timur. ANTARA/HO-Dokumentasi pribadi

"Kondisi badan yang makin lemas membuat korban hanya bisa pasrah sambil berharap ada bantuan dari kapal yang melintas," katanya.

Hingga akhirnya pada hari kelima, Sugiyono kembali terseret arus laut ke arah timur hingga berada di selatan Pacitan.

Saat itu keberadaan Sugiyono diketahui oleh ABK KM Putra Restu 01 yang sedang berangkat melaut. Setelah mengevakuasi korban, nakhoda kapal Suratno meminta bantuan KM Anugerah Samudra 01 untuk membawanya ke tepi.

"Akhirnya Pak Sugiyono diselamatkan oleh nelayan Pacitan dan dibawa ke Pelabuhan Ikan Tamperan. Pada saat diselamatkan korban dalam kondisi dehidrasi, bahkan tangannya itu seperti kaku karena lima hari di laut," kata Yoni.

Setelah dievakuasi ke darat, nelayan asa pesisir Teluk Prigi, Trenggalek ini kemudian segera dilarikan ke RSUD Pacitan untuk mendapatkan pertolongan medis.

Perahu Sugiyono tak bisa diselamatkan karena tak kuat menahan arus dan pecah di tengah perjalanan saat ditarik oleh perahu dari nelayan Pacitan tersebut. (antara/mcr12/jpnn)

Nelayan yang hilang lima hari setelah perahunya terbalik akhirnya ditemukan dengan kondisi selamat.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News