Bencana Tanah Gerak di Trenggalek Rusak Puluhan Rumah Warga, Alamak

Jumat, 03 Maret 2023 – 09:04 WIB
Bencana Tanah Gerak di Trenggalek Rusak Puluhan Rumah Warga, Alamak - JPNN.com Jatim
Petugas memeriksa kondisi dan dampak bencana tanah bergerak di Desa Ngerdani, dongko, Trenggalek, Kamis (2/3) (ANTARA/HO - Humas Polres Trenggalek)

jatim.jpnn.com, TRENGGALEK - Tanah bergerak yang melanda Kabupaten Trenggalek seusai turun hujan deras selama sepekan terakhir membuat belasan rumah warga di Desa Ngerdani, Kecamatan Dongko rusak parah.

Meski tidak ada korban jiwa ataupun luka, BPBD Trenggalek melaporkan ada lima keluarga yang saat ini mengungsi karena rumah mereka rusaknya paling parah.

"Total ada 41 jiwa dari total 14 KK yang terdampak. Beberapa masih bertahan, namun sebagian lagi mengungsi karena rumahnya rusak berat," kata Kapolsek Dongko Iptu Cikini, Kamis (2/3).

Kondisi rumah warga mayoritas retak pada bagian dinding dan lantainya, sedangkan di rumah lima KK yang saat ini mengungsi tak hanya retak, tetapi miring di sisi bangunannya sehingga rawan ambruk.

Bencana Tanah Gerak di Trenggalek Rusak Puluhan Rumah Warga, Alamak

Petugas memeriksa kondisi dan dampak bencana tanah gerak di Desa Ngerdani, dongko, Trenggalek, Kamis (2/3) (ANTARA/HO - Humas Polres Trenggalek)

"Semua rumah di satu RT itu terdampak, tetapi rumah lima KK yang terparah. Ada beberapa bagian bangunan mulai miring. Namun, di waktu-waktu tertentu semisal hujan lebat rata-rata juga mengungsi ke rumah saudaranya," ujarnya.

Tanah bergerak tak hanya berdampak pada bangunan warga. Infrastruktur jalan dan jembatan juga ikut terdampak. Beberapa akses jalan, bahkan mengalami penurunan elevasi sehingga ambles hingga beberapa sentimeter.

Puluhan rumah di Desa Ngerdani, Kecamatan Dongko rusak parah akibat bencana tanah bergerak.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News