Pentingnya Makanan Pendamping Air Susu Bagi Bayi, Dapat Mencegah Stunting

Selasa, 31 Januari 2023 – 23:41 WIB
Pentingnya Makanan Pendamping Air Susu Bagi Bayi, Dapat Mencegah Stunting - JPNN.com Jatim
Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (FK Unusa), dr. Merry Susanti, S.PA saat memberikan pemamparan tentang pentingnya keseimbangan gizi saat MPASI bagi bayi 6 bulan. Foto: Humas Unusa

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Para orang tua wajib memperhatikan makanan pendamping air susu ibu (MPASI), bagi bayi. Jika pemberiannya tepat, itu dapat mendukung tumbuh kembang buah hati lebih optimal.

Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (FK Unusa) dr. Merry Susanti, S.PA mengungkapkan MPASI diberikan pada bayi memasuki usia enam bulan ialah bagian dari pemenuhan gizi optimal di masa 1.000 hari pertama kehidupan anak.

"Kalau kurang tepat bisa menyebabkan stunting. Makanya, ada berbagai hal yang harus diketahui orang tua saat mengenalkan MPASI pada anak," ujar dr Merry di Auditorium Lantai 9 Tower Unusa Kampus B, Selasa (31/1)

Menurutnya, stunting menandakan bahwa nutrisi anak tidak terpenuhi dengan baik. Jika dibiarkan tanpa penanganan, stunting bisa menimbulkan dampak jangka panjang kepada anak.

"Tak hanya mengalami hambatan pertumbuhan fisik, tetapi juga mempengaruhi kekuatan daya tahan tubuh hingga perkembangan otak anak," jelasnya.

Untuk menu lengkap MPASI, dia menyampaikan harus mengandung sumber karbohidrat, protein hewani dan nabati, lemak, serta vitamin, mineral berupa zat besi, kalsium, zinc, vitamin C, vitamin A, dan folat.

Perempuan yang juga sebagai dokter di Rumah Sakit Islam Surabaya (RSIS) Ahmad Yani itu mengungkapkan lemak pada MPASI berperan dalam meningkatkan nafsu makan bayi dan proses penyerapan vitamin yang larut dalam lemak, seperti vitamin A, vitamin D, vitamin E, dan vitamin K, di dalam tubuh bayi.

"Perkembangan bayi tumbuh pesat sesuai dengan harapan maka salah satunya bisa dipastikan adalah pemenuhan gizi melalui MPASI setelah ASI eksklusif," ujarnya.

Simak pentingnya kebutuhan MPASI yang baik bagi bayi usia 6 bulan demi menghindari berbagai dampak buruk terhadap anak.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News