Sekda Baru Surabaya Dilantik, Wali Kota Eri Cahyadi Sampaikan Pesan Berikut

Rabu, 25 Januari 2023 – 14:35 WIB
Sekda Baru Surabaya Dilantik, Wali Kota Eri Cahyadi Sampaikan Pesan Berikut - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melantik Ikhsan sebagai Sekda, Rabu (25/1). Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melantik Ikhsan sebagai sekretaris daerah (sekda) kota baru, Rabu (25/1).

Pelantikan sekda itu bersama dengan mutasi beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Surabaya.

Ikhsan yang sebelumnya menjabat Inspektur Kota Surabaya itu telah melalui beberapa proses seleksi sekda yang dibuka pada 2-6 Januari 2023 lalu.

Dalam sambutanya, Eri menyampaikan dengan pelantikan sekda baru, kinerja pemerintah harus jauh lebih baik dari jabatan Pj. sekda yang sebelumnya diisi oleh Erna Purnawati.

Adapun kontrak kerja yang harus dipenuhi oleh sekda yang baru, antara lain penurunan angka kemiskinan, pengangguran, stunting hingga kematian ibu dan anak.

“Tugas sekda harus memiliki target dalam menurunkan angka kemiskinan dan stunting harus zero,” ujar Eri.

Selain itu, dia mengharapkan dengan pelantikan sekda yang baru tersebut diharapkan membawa keberkahan bagi warga Kota Surabaya.

“Perputaran jabatan ini adalah hal biasa dalam kehidupan organisasi,” ucapnya.

Sekda baru Kota Surabaya telah dilantik. Wali Kota Eri minta angka stunting hingga kematian ibu dan bayi harus turun
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News