Jumlah Dokter Tak Sepadan dengan Penduduk, UPN Veteran Jatim Buka Fakultas Kedokteran

Jumat, 25 November 2022 – 21:30 WIB
Jumlah Dokter Tak Sepadan dengan Penduduk, UPN Veteran Jatim Buka Fakultas Kedokteran - JPNN.com Jatim
Dirjen Tenaga Kesehatan Kemenkes saat visitasi sarana prasarana untuk Fakultas Kedokteran di UPN Veteran Jatim, Jumat (25/11). Foto: Arry Saputra/JPNN.com.

Nah, terkait pengajuan FK di UPN Veteran Jatim masih menunggu dicabutnya moratorium pendirian oleh Mendikbud Ristek. Namun, pihaknya akan memberikan rekomendasi kesiapan yang mengajukan melihat berkas dan visitasi.

“Di UPN Jakarta sudah ada FK dengan akreditasi unggul. Untuk itu, kami datang ke sini melakukan visitasi, melihat sarana prasarana, termasuk dari sisi kelengkapan SDM-nya,” jelas dia.

Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Prof Tjitjik Sri Tjahjandarie mengatakan Kemenkes melalui Dirjen Tenaga Kesehatan memberikan rekomendasi pembukaan FK baru.

Dengan begitu, visitasi pada perguruan tinggi yang mengajukan FK harus dilakukan agar dinyatakan layak.

“Fasilitas dan SDM di UPN Veteran Jatim berkomitmen menyiapkan dan memenuhi seluruh persyaratan pembukaan FK. Kemenkes sudah memberikan rekomendasi pada 13 perguruan tinggi, semoga ini menjadi ke-14,” ucapnya.

Di kesempatan yang sama, Rektor UPN Veteran Jatim Prof Akhmad Fauzi telah menyiapkan 100 persen untuk pembaruan FK, mulai dosen, sarana prasarana, hingga rumah sakit pendidikan.

“Kami ingin membuka FK dengan dua prodi, yaitu Pendidikan Kedokteran dan Profesi Kedokteran. Kalau izin keluar tahun depan pastinya kami sudah menerima mahasiswa baru,” jelas Prof Fauzi. (mcr12/jpnn)

UPN Veteran Jatim bakal membuka Fakultas Kedokteran untuk menambah dokter yang tidak sepadan dengan jumlah masyarakat saat ini.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News