Bus Trans Jatim Segera Beroperasi, DPRD Singgung Harga Tiket

Rabu, 10 Agustus 2022 – 09:34 WIB
Bus Trans Jatim Segera Beroperasi, DPRD Singgung Harga Tiket - JPNN.com Jatim
Anggota Komisi D DPRD Jatim Ferdian Reza Alvisa mengingatkan harga Bus Trans Jatim harus terjangkau agar bisa dijangkau masyarakat luas. Foto: Dok. Pribadi Faiq untuk JPNN.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Bus Trans Jatim Koridor I rencananya akan mulai beroperasi pada 19 Agustus 2022. Rutenya akan mengambil Terminal Porong Sidoarjo melewati Terminal Bungurasih Surabaya, dan berakhir di Terminal Bunder Gresik.

Anggota Komisi D DPRD Jatim Ferdian Reza Alvisa menyinggung terkait harga tiket untuk penumpangnya. Dia meminta harganya kalau bisa terjangkau.

"Kalau bisa harus lebih murah dibanding bus konvensional yang beroperasi lantaran program dari pemerintah," kata Alvis, Selasa (9/8).

Nah, setelah berkoordinasi dengan Dishub Jatim, harga tiketnya telah ditentukan, yakni kisaran Rp 2.500-5000. Menurut Alvis, nominal tersebut sudah wajar dan tentunya bisa dijangkau masyarakat luas.

Fungsi bus tersebut, kata Alvis, harus jelas, yakni menyambungkan atau koneksitas antarkabupaten di Surabaya Raya. Jangan sampai tidak laku karena pengoperasiannya yang tidak tak jelas.

"Ini bukan bus pariwisata, tetapi bus yang membantu warga untuk mobilitas, berangkat kerja, pulang kerja. Jadi, manfaatnya bisa terasa," tuturnya.

Politisi Partai Gerindra itu menyebut akan ada 22 bus yang disediakan di koridor I. Rinciannya sepuluh bus bersiaga di Bungurasih, sepuluh lainnya di Terminal Bunder, Gresik, dan dua armada bus sebagai cadangan.

"Untuk koridor I ini menghabiskan anggaran Rp 27 miliar, di mana Rp 20 miliar untuk pengadaan bus, sisanya terminal, dan sumber daya manusianya," ujarnya.

Bus Trans Jatim akan mulai beroperasi pada 19 Agustus 2022 dengan rute tiga wilayah, yakni Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News