Pemkot Surabaya Percantik Kawasan Kya-Kya, Dikembangkan Jadi Wisata Kota Tua

Selasa, 09 Agustus 2022 – 21:50 WIB
Pemkot Surabaya Percantik Kawasan Kya-Kya, Dikembangkan Jadi Wisata Kota Tua - JPNN.com Jatim
Kawasan wisata Kya-Kya Surabaya. Foto : Diskominfo Surabaya

Wiwiek mengutarakan konsep destinasi wisata itu dilakukan agar lebih menarik sehingga memantik wisatawan untuk datang.

"Ketika Kya-Kya dibuka street food, warga bisa berjalan ke Jalan Karet-Jalan Gula. Itu yang coba kami connecting-kan," tuturnya.

Di samping itu, pemkot juga bakal mengadakan transportasi becak untuk melayani para wisatawan.

Dengan menumpang becak, pengunjung dapat menikmati rute destinasi wisata malam di kawasan Kya-Kya hingga kota tua.

"Nanti ada becak yang bisa melayani rute destinasi wisata di kya-kya itu. Jadi, selain street food, juga ada kesenian yang kamu tampilkan. Misalnya, pertunjukan Barongsai, Liang-Liong, dan musik ala chinese," ucap Wiwiek. (mcr23/jpnn)

Surabaya bakal punya destinasi wisata baru. Nantinya bakal dibuka pada Agustus ini. Jadi, enggak sabar.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News