4 Tanda Seseorang Terjebak dalam Hubungan Toksik, Semoga Anda Tidak

Selasa, 21 Juni 2022 – 23:43 WIB
4 Tanda Seseorang Terjebak dalam Hubungan Toksik, Semoga Anda Tidak - JPNN.com Jatim
Ilustrasi - Pasangan toksik. (ANTARA/Pexels)

jatim.jpnn.com, JAKARTA - Kasus Johnny Depp dan Amber Heard membuat banyak orang mulai menyoroti hubungan tidak sehat atau toksik.

Menariknya, tidak semua orang menyadari bahwa mereka sedang terjebak dalam hubungan toksik.

Violet Lim yang merupakan Chief of Cupid dan CEO Lunch Actually, pelopor dating agency di Asia, membeberkan tanda-tanda hubungan toxic yang perlu diwaspadai.

1. Cemburuan dan kurangnya kepercayaan

Hubungan semestinya menjadi tempat aman untuk menjadi diri sendiri, memiliki seseorang yang bisa diandalkan, dan sama-sama tumbuh sebagai orang yang lebih baik dalam setiap aspek.

Masalahnya, dalam hubungan yang toksik, kedua belah pihak akan sangat kompetitif. Mereka tidak akan membiarkan pasangannya menjadi lebih baik atau bersama seseorang yang lebih baik dari mereka.

Salah satu pihak juga akan takut pasangannya meninggalkan mereka. Makanya, mereka akan mengendalikan pasangannya tentang siapa yang ditemui, siapa yang disukai, dan tidak membiarkan pasangannya tumbuh menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri.

2. Tiada "take and give"

Hubungan bisa dikatakan yang sehat manakala keduanya merasa bahagia dengan saling memenuhi kebutuhan dan keinginan masing-masing.

Ketika Anda merasa selalu menjadi pihak yang menyenangkan pasangan dan hanya memikirkan apa yang membuat pasangan Anda bahagia tanpa mempertimbangkan diri sendiri, Anda harus berhenti.

Berikut tanda-tanda seseorang terjebak dalam hubungan toksik. Simak selengkapnya.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News