Petugas Temukan Barang Nyeleneh Dalam Tas Tenteng Calon Haji Ini, Ha Ha Ha

Rabu, 08 Juni 2022 – 16:47 WIB
Petugas Temukan Barang Nyeleneh Dalam Tas Tenteng Calon Haji Ini, Ha Ha Ha - JPNN.com Jatim
Pengecekan koper jemaah haji oleh petugas di Asrama Haji Embarkasi Surabaya. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) kembali menemukan barang-barang nyeleneh yang dibawa oleh calon haji Embarkasi Surabaya.

Sebelumnya petugas menemukan mesin pengeras suara, kini ada cobek di dalam tas tenteng calon haji dari kloter 5 asal Lamongan.

Cobek tersebut terdeteksi saat dilakukan pengecekan tas tenteng melalui xray sebelum naik bus menuju bandara.

"Masyaallah ya, dari kloter 5 asal Lamongan ternyata ada cobeknya, mungkin mau dibuat mengulek sambal di sana," tutur Kakanwil Kemenag Jatim Husnul Maram, Selasa (7/6).

Dia pun menegaskan menurut aturan, cobek dilarang dibawa dan akhirnya diamankan petugas haji daerah lalu dibawa pulang ke Lamongan.

Barang tersebut bisa diambil kembali oleh si pemilik sekembalinya dari tanah suci di kantor kemenag kabupaten kota setempat.

"Cobek tidak boleh dibawa di dalam kabin pesawat. Takutnya kan, bila ada apa-apa, barang-barang seperti cobek disalahgunakan untuk melempar atau tindakan anarkis lainnya dalam pesawat, kan berbahaya," tutur Maram.

Tak hanya itu, calon jemaah haji juga ada yang kedapatan membawa palu, paku tampar, dan barang tajam lainnya.

Calon haji dari kloter 5 asal Kabupaten Lamongan kedapatan membawa barang nyeleneh. Ada-ada saja kok
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News