Ribuan Peserta Ikuti UTBK di Unair, Tetapi 70 Orang Absen di Hari Pertama
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Selasa (17/5), diikuti sebanyak 1.235 peserta.
Rektor Unair Prof Moh Nasih mengatakan dari jumlah tersebut, ada 70 peserta tidak mengikuti tes di hari pertama itu.
“Yang tidak hadir, saya tidak tahu alasanya,” kata Prof Nasih.
Ketidakhadiran 70 orang peserta tersebut masih dianggap wajar sebab jumlah kehadiran masih 95 persen.
Dia menilai absennya para peserta itu nantinya bakal dijadikan evaluasi. Apakah mereka akan mendaftar juga di sesi berikutnya.
“Mereka ada kemungkinan daftar dua kali. Mungkin juga karena ingin (tes) bareng temannya atau yang lain. Biasanya ada juga begitu," terangnya.
Untuk hari pertama pelaksanaan UTBK di Unair, terdapat satu peserta yang terlambat datang mengikuti ujian dan melebihi batas toleransi.
“Akhirnya peserta tersebut tak diizinkan mengikuti jalannya ujian,” katanya.
Sebanyak 1.235 peserta mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang digelar di Universitas Airlangga (Unair)
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News