RS Adi Husada Undaan Wetan Kini Punya Standar Kamar Operasi Kelas 1.000

Jumat, 13 Mei 2022 – 02:45 WIB
RS Adi Husada Undaan Wetan Kini Punya Standar Kamar Operasi Kelas 1.000 - JPNN.com Jatim
Kamar operasi terbaru yang dimiliki RS Adi Husada Undaan Wetan Surabaya. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - RS Adi Husada Undaan Wetan Surabaya melakukan renovasi pada ruang rawat inap bedah dan empat kamar operasi.

Peresmian pembukaan ruang operasi baru ini dilakukan pada Kamis (12/5) oleh Direktur Utama dr Edwin Ongkorahardjo, Sp.U, MARS.

Manager pelayanan medis RS Adi Husada dr Filip Yustinus Ongo mengatakan tujuan renovasi ini guna meningkatkan pelayanan fasilitas kesehatan.

"Yang membedakan dengan kamar operasi sebelumnya adalah dilengkapi dengan glidescope,” kata Filip.

Glidescope berfungsi memudahkan pemasangan alat bantu napas bagi kasus-kasus sulit dan yang memiliki kondisi khusus dalam proses pembiusan.

“Kamar operasi yang baru direnovasi juga dilengkapi dengan meja operasi terbaru yang belum pernah ada di Surabaya,” ujarnya.

Tak hanya itu, dua dari empat kamar operasi yang baru direnovasi menggunakan sistem tata udara ULPA filter, sedangkan dua kamar lainnya menggunakan sistem udara HEPA filter

“Kelebihan ULPA filter ini dapat menyaring 99,99 persen partikel udara dengan ukuran 0,12 mikron. Kalau HEPA filter dapat menyaring 99,97 persen partikel udara dengan ukuran 0,2 mikron,” jelasnya.

Renovasi kamar operasi, RS Adi Husada Undaan Wetan kini bisa melayanai operasi khusus seperti retina hingga cangkok.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News