Seluncuran Kenpark Surabaya Ambrol, Korban Mayoritas Masih Anak-anak
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Seluncuran di Kenjeran Park (Kenpark) Surabaya ambrol, Sabtu (7/5). Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.45 WIB.
Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (DKKORP) Surabaya, Wiwiek Widayati meninjau langsung kejadian tersebut. Berdasarkan laporan total terdapat 16 korban.
“Satu sudah pulang, tujuh orang dilarikan ke RS Soewandhi dan delapan orang dirujuk di RSU dr Soetomo,” kata Wiwiek saat ditemui di lokasi.
Baca Juga:
Wiwiek menjelaskan, dari 16 korban, empat orang dewasa dan 12 orang lainnya adalah anak-anak.
“Untuk sementara ditutup dahulu. Untuk antisipasi sudah dipasang police line,” jelasnya.
Hingga kini, untuk penyebab ambrolnya seluncuran kolam renang tersebut belum diketahui. Pihak kepolisian sedang menyelidikinya.
“Ini belum bertemu pengelolanya. Nanti kami lihat dulu, ya, semua,” ujar Wiwiek.
Adapun 16 korban ialah Pratama (10), Akbar (15), Rifaldo (15), Hasan (16), Raihan (12), Indriana (15), Nafisha (13), Amelia (17).
Korban dari ambrolnya seluncuran kolam renang di Kenpark Surabaya sebanyak 16 orang, Ini identitasnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News