Versi Pemadam: Kebakaran Tunjungan Plaza dari Area Permainan Anak-Anak

Kamis, 14 April 2022 – 05:46 WIB
Versi Pemadam: Kebakaran Tunjungan Plaza dari Area Permainan Anak-Anak - JPNN.com Jatim
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Surabaya Dedik Irianto menyebutkan sumber kebakaran Tunjungan Plaza dari area permainan anak-anak. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sumber kebakaran Tunjungan Plaza Surabaya hingga kini masih simpang siur.

Semula disebutkan bahwa kebakaran semula dari Bioskop XX! Tunjungan Plaza (TP) 5 Surabaya.

Petugas beserta Wali Kota Eri Cahyadi kemudian menerangkan api menjalar dari restoran di lantai 5.

Terbaru, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) memaparkan titik api berawal dari area permainan. Barulah menjalar ke tenant baju anak-anak.

"Luas yang terbakar berada di lantai IV, yakni tenant Area Permainan dan Baju Anak, " kata Dedik Erianto.

Hanya saja, lanjut dia, api menjalar ke balkon XXI dan turut membakar videotron di luar gedung mal.

Adapun, penyebab kebakaran masih belum diketahui.

Sebelumnya, kebakaran Tunjungan Plaza Surabaya terjadi pada Rabu (13/4) menjelang buka puasa.

Dinas Pemadam Kebakaran Surabaya mengeklaim sumber kebakaran Tunjungan Plaza dari area permainan anak-anak.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News