Demo 11 April dan 5 Tahun Kasus Penyiraman Air Keras Novel Baswedan

Senin, 11 April 2022 – 08:21 WIB
Demo 11 April dan 5 Tahun Kasus Penyiraman Air Keras Novel Baswedan - JPNN.com Jatim
Selain demo mahasiswa, hari ini bertepatan dengan lima tahun penyerangan air keras Novel Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jatim.jpnn.com, JAKARTA - Demo 11 April nanti rupanya juga bertepatan dengan lima tahun penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan.

Melalui akunnya di Twitter, Novel Baswedan mengenang insiden yang menimpa dirinya pada 11 April 2017.

"Hari ini 11 April 2022, tepat 5 tahun lalu saya diserang dengan air keras," tulisnya.

Meski dua oknum polisi telah ditetapkan sebagai terpidana, eks penyidik KPK itu agaknya masih menyimpan kesumat kepada dalang dan aktor intelektual penyerangan yang hingga kini masih belum terungkap.

"Banyak drama, sandiwara, kebohongan, dan kemunafikan. Keadaan yang nyaman bagi penjahat/koruptor berlindung," kata ASN Polri itu.

Dia pun menegaskan dirinya tak akan melupakan insiden tersebut.

"Perlawanan terberat adalah perjuangan melawan lupa," tutur Novel Baswedan.

Dia optimistis bahwa suatu saat aktor intelektual penyerangan air keras terhadapnya saat masih menjadi penyidik KPK itu bakal terbongkar.

Selain demo mahasiswa, 11 April ini rupanya bertepatan dengan lima tahun kasus penyiraman air keras Novel Baswedan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News