Pemkot Surabaya Terus Kebut Pengerjaan Stadion GBT

Rabu, 24 November 2021 – 07:23 WIB
Pemkot Surabaya Terus Kebut Pengerjaan Stadion GBT - JPNN.com Jatim
Stadion Gelora Bung Tomo nampak atas (Foto: Humas Pemkot Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemkot melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (DPRKPCTR) Kota Surabaya terus mempercantik penampilan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Sejumlah bagian terus dilakukan pengerjaan. Nantinya, proses tersebut akan dilanjutkan pada tahun depan. Dimulai dari pemasangan pagar keliling pada tiga unit lapangan latihan dan penambahan genset untuk lapangan utama.

Kabid Bangunan Gedung DPRKPCTR Kota Surabaya, Iman Krestian mengatakan tinggi pagar yang akan dipasang berukuran enam meter.

Sedang genset yang akan dipasang, untuk kebutuhan daya listrik sebesar 2.400 kva.

"Sebenarnya hanya menambah 1.400 kva. Berhubung genset tidak bisa digunakan bersama-sama. Jadi, rencananya 2400 kva buat lampu utama dan 1000 kva buat kebutuhan listrik lainnya," ucap Iman, Selasa (23/11)

Untuk besaran anggaran yang digunakan dalam pelanjutan pengerjaan itu sebesar Rp 7 miliar dengan estimasi perampungan 6 bulan.

“Kapasitas total penonton di GBT berjumlah 46.806 orang. Rinciannya, yakni 41.806 tribun ekonomi dan 5.000 sisanya di tribun VIP,” terangnya.

Lalu, untuk fasilitas lift stadion terdapat empat unit dengan pembagian peruntukkan, yakni dua unit khusus penonton VIP dan dua unit lainnya untuk penonton VIP serta awak media. (mcr23/jpnn)

Tahun depan, stadion GBT akan ada penambahan genset dan dan pemasangan pagar di tiga unit lapangan latihan

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News