Sebelum Pariwisata Dibuka, Vaksinasi di Trawas dan Pacet Mojokerto Harus 100 Persen

Kamis, 14 Oktober 2021 – 14:30 WIB
Sebelum Pariwisata Dibuka, Vaksinasi di Trawas dan Pacet Mojokerto Harus 100 Persen - JPNN.com Jatim
Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati meninjau lokasi wisata yang terdampak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat. (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkab Mojokerto/IS)

jatim.jpnn.com, MOJOKERTO - Sebelum tempat-tempat wisata kembali dibuka, Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati mendorong percepatan vaksinasi COVID-19 di daerahnya, terutama kawasan Trawas, Pacet, dan Trowulan.

Bupati Ikhfina menerangkan pariwisata menjadi salah satu sektor yang sangat terdampak pandemi COVID-19. Terlebih dengan adanya penutupan objek wisata sebagaimana ditentukan selama masa PPKM.

"Sesuai Imendagri, Kabupaten Mojokerto masih berlevel masih 3," kata dia, mengutip laman pemkab setempat, Kamis (14/10).

Dia mengatakan apabila nantinya tempat wisata diizinkan buka kembali, cakupan vaksinasi di Kabupaten Mojokerto harus tercapai minimal 70 persen.

Adapun untuk daerah khusus wisata, yakni Trawas, Pacet, dan Trowulan harus tuntas 100 persen.

Ikhfina menerangkan meski kasus COVID-19 melandai, pemerintah belum melakukan pelonggaran secara total di Jawa-Bali. Hal itu dikarenakan untuk mengantisipasi munculnya gelombang baru penyebaran virus corona.

Menurut dia, jika dilonggarkan sepenuhnya, orang-orang bakal melakukan mobilitas yang tinggi. Akhirnya, penyebaran virus pun akan susah dikendalikan.

Terlebih untuk di Kabupaten Mojokerto yang cakupan vaksinasinya masih 65 persen atau kurang lima persen dari target yang ditentukan.

Bupati Mojokerto Ikhfina Fahmawati akan mendorong percepatan vaksinasi COVID-19 di daerahnya, terutama kawasan Trawas, Pacet, dan Trowulan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News