Berniat Isi Waktu Luang, Dosen Muda Unair Ini Malah Juarai Konferensi Internasional
jatim.jpnn.com, JAWA TIMUR - Akademisi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya Dr Alexander Patera Nugraha tidak menyangka dirinya bisa meraih juara dalam ajang The 18th International Virtual Conference of Asia Pacific Association of Surgical Tissue Bank (APASTB), Sabtu (20/3).
"Niat awal saya saat itu cuman mengisi waktu luang," ujar Sandro, sapaan akrabnya, seperti dikutip dari laman unair.ac.id, Kamis (15/4).
Kabar baiknya, dosen muda Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Unair itu berhasil menyabet 1st Winner Poster Presentation Young Investigator Award 2021 dalam ajang pertemuan ilmiah dua tahunan tersebut.
Menurut Sandro, APASTB merupakan ajang berharga untuk mendistribusikan kajian tentang kedokteran gigi yang hingga saat ini belum banyak tersentuh.
Di ajang itu, Sandro mempresentasikan penelitiannya yang berjudul Gingival Medicinal Signaling Cells Secretome Effect in Lipopolysaccharide-Induced Bone Resorption Murine Model.
Dalam penelitian itu, dokter muda tersebut mengeksplorasi pemanfaatan sisa produksi dari metabolik sel punca mesenkimal pada gingiva atau gusi.
Alhasil, sisa produksi sel punca yang dikultur ternyata mampu mengeluarkan senyawa baik yang dapat dimanfaatkan sebagai obat terapi.
"Penelitian ini adalah lanjutan dari hasil disertasi saya dulu," ungkap peraih 210 peneliti top versi Google Scholars UNAIR 2020 itu.
Dokter muda FKG Unair Dr Alexander Patera Nugraha berhasil meraih juara pada ajang The 18th International Virtual Conference of Asia Pacific Association of Surgical Tissue Bank (APASTB).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News